News & Update

Summarecon Serpong Dukung Kebiasaan Hidup Sehat dengan Hunian Berkonsep “Healthy Living”

10 October 2022

Kesehatan adalah faktor utama yang sering disepelekan oleh kebanyakan orang. Banyak yang merasa bahwa dengan mempergunakan waktu untuk bekerja sebanyak-banyaknya, akan memberikan kebahagiaan dalam hidup mereka. Namun tanpa disadari, ribuan detik telah mereka lewatkan untuk mengapresiasi hidup bersama orang-orang tersayang. Semakin lama waktu kerja yang tersita, akan menimbulkan kekhawatiran yang diikuti oleh stres.

Menurut penelitian, salah satu cara untuk menghindari stres adalah dengan berolahraga. Menyempatkan waktu untuk berolahraga adalah salah satu hal paling sederhana yang dapat kita lakukan untuk meringankan beban pikiran yang dapat berdampak pada tubuh kita. Lokasi, menjadi salah satu pendukung yang dapat memaksimalkan kegiatan olahraga kita. Bagi kebanyakan orang yang tidak mempunyai banyak waktu untuk berolahraga di tempat fitness atau gym, halaman rumah menjadi salah pilihan yang tepat untuk mulai berolahraga dengan gerakan-gerakan sederhana yang dapat membugarkan tubuh dan menyegarkan pikiran.

Summarecon Serpong selalu siap mendukung setiap warganya yang ingin mewujudkan hidup yang lebih sehat dengan menghadirkan indahnya kawasan hijau dengan udara sejuk. Sejak tahun 2014, Summarecon Serpong berhasil membangun sekitar lebih dari belasan ribu hunian yang terdiri dari unit rumah, apartemen, dan lebih dari 50 cluster. Untuk dapat terus memuaskan penghuninya, Summarecon Serpong juga menyediakan fasilitas penunjang skala kota seperti rumah sakit, taman rekreasi, hotel, perbankan, padang golf, juga sekolah mulai dari tingkat TK hingga perguruan tinggi. 

Salah satu pencapaian Summarecon Serpong yang sukses menarik minat konsumen properti untuk berinvestasi bahkan tinggal di kota terpadu ini melalui hidup dan ramainya kawasan The Springs, yang sampai saat ini bahkan masih mencuri hati kebanyakan masyarakat Tangerang hingga Jakarta. “The Harmony of Healthy Living” masih menjadi visi yang melekat dengan identitas perumahan tersebut dengan beberapa cluster yang telah lebih dahulu berdiri antara lain; Cluster Grisea, Cluster Pelican, Cluster Flamingo, Cluster Goldfinch, Cluster Starling, Claster Scarlet, dan Cluster Canary. Tidak berhenti di situ, Summarecon Serpong tetap ingin menyediakan hunian terbaik di wilayah Gading Serpong, dengan menyediakan cluster baru yang pastinya tidak kalah menarik dengan beberapa cluster yang telah berdiri. Tidak sabar kan akan ada cluster terbaru apa. Ikuti terus ya.